Wahai kau yang kerap tersenyum manis di benakku
Berhentilah agar kusanggup tidur kali ini

Selarik lirik yang manis sebagai pembuka untuk memperkenalkan ulang album Telisik milik Danilla dengan konsep yang lebih baru.

Wahai Kau diaransemen ulang, diracik dengan lebih mewah namun tetap sendu di album Telisik Lagi yang rencananya akan secara penuh dirilis pada bulan Oktober mendatang. Wahai Kau sendiri dirilis sekitar satu dekade yang lalu dengan konsep yang agaknya jauh dengan bayangan kita waktu pertama mendengarnya dulu.

MV Wahai Kau yang dirilis hari ini memiliki kesan lebih dewasa, bercerita tentang dua sisi, yaitu sisi Danilla dan Randy Pandugo. Yap, benar sekali, di Wahai Kau versi rekam ulang ini Danilla bekerja sama dengan Randy Pandugo, berbeda dengan versi awal yang berduet dengan sang produser Lafa Pratomo.

Kedekatan antara ayah dan anak sangat terasa di MV yang bercerita tentang kisah Danilla dengan Ayahnya, maupun kisah Randy dengan Putrinya. MV yang digarap dengan kesan mewah namun melankolis ini adalah intepretasi Wahai Kau dalam perspektif yang lain, perspektif yang tidak kita temukan jika kita hanya mendengarkan lagunya, tanpa menonton MV-nya.

Kerinduan kepada Ayah, waktu bersama-sama, bercerita, bermain atau sekadar menonton TV bersama. Entah kapan dapat terulang, atau hanya akan jadi kenangan yang membuat kita tersenyum tiap kali hendak memejamkan mata.

Hal agak lucu disisipkan Danilla di akhir MV, skit om-om tukang orbit artis dijadikan penutup MV yang sudah terlanjur sedih ini.